iklan atas

Terungkap Alasan Banyak Supercar Diterlantarkan di Dubai


Bukan rahasia umum lagi jika kita mendengar Negara Dubai yang terlintas pasti kehidupan mewah dan supercar, di negara kaya raya ini memang supercar merupakan hal biasa lalu lalang di jalanan negara tersebut, bahkan rumor tentang mobil-mobil mewah ataupun supercar ditelantarkan di Dubai bukan isapan jempol. Hal itu dibenarkan oleh pihak United Arab Emirates (UAE), seperti diberitakan Autoevolution.

Fenomena itu terjadi lantaran terjadi krisis keuangan dan real estaate yang melanda orang asing setelah memindahkan bisnis mereka ke kota terbesar di UAE tersebut.

Lebih dari 3 juta penduduk yang terdaftar di dubai, hanya 15 persen merupakan penduduk asli. Disebutkan, penduduk asli bukan orang-orang yang termasuk menelantarkan mobil di tempat-tempat seperti bandara atau tepi jalan.

Selain itu, para pemilik supercar yang terlantar itu juga tidak diketahui. Mungkin saja mereka meninggalkan Dubai lantaran memiliki masalah keuangan. Sebab di sana, hutang seberapapun jika tidak dibayar bisa membuat seseorang dipenjara.

Dalam artikel Forbes awalt ahun ini, Dubai juga menjadi lokasi strategis untuk melakukan pencucian uang. Sebab, kota ini memiliki reputasi sebagai pusat bisnis yang unggul dan tak selalu legal.

Bahkan pendatang di Dubai pergi dan datang secara terus menerus. Sehingga meningkatkan standar keperluan seperti restoran, spa, atau hotel.

Selama ini memang Dubai terkenal dengan gaya hidupnya. Jika mungkin di kota lain termasuk Indonesia, Mercedes-Benz adalah mobil mewah. Di Dubai, mobil semacam itu adalah mobil yang dipakai harian.

Belum ada Komentar untuk "Terungkap Alasan Banyak Supercar Diterlantarkan di Dubai"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel